Posisi saat ini: Rumah / Pesan / Ladeni Chinese Taipei di Laga Uji Coba, Begini Kata Kapten Timnas Indonesia Putri

Ladeni Chinese Taipei di Laga Uji Coba, Begini Kata Kapten Timnas Indonesia Putri

Penulis:Wartawan Olahraga Tanggal:2025-11-28 16:30:02
Dilihat:3 Pujian
Pelatih Timnas Indonesia Putri, Akira Higashiyama, dan Gea Yumanda dalam sesi konfrensi pers jelang duel kontra Nepal pada pertandingan uji coba di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (26/11/2025) pukul 19.30 WIB. (Bola.com/Ana Dewi)

Sleman - Timnas Putri Indonesia akan kembali menjalani laga uji coba sebelum berangkat ke SEA Games 2025. Kali ini, Garuda Pertiwi ditantang Timnas Putri Chinese Taipei di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (29/11/2025) pukul 19.30 WIB.

Sebelumnya, Tim Merah-Putih berhasil menang 2-1 atas Timnas Putri Nepal, Rabu (26/11/2025) malam WIB, di stadion yang sama. Dua gol Timnas Putri Indonesia dicetak Gea Yumanda dan Aulia Al Mabruroh.

Dua laga uji coba tersebut merupakan bagian dari persiapan menuju SEA Games 2025 yang dihelat awal Desember mendatang. Pada ajang itu, Timnas Putri Indonesia tergabung di Grup A bersama tuan rumah Thailand, Singapura, serta Kamboja.

Skuad Garuda Pertiwi sudah menjalani pemusatan latihan jangka panjang di Yogyakarta. Mereka berlatih di Kota Gudeg sejak Oktober lalu dan ditutup dengan dua laga uji coba internasional ini.


Meminta Dukungan

Timnas Indonesia Putri - Logo Timnas Indonesia, Garuda Pertiwi matchday

Kemenangan atas Nepal jadi bekal berharga bagi Garuda Pertiwi. Apalagi secara ranking FIFA, tim lawan berada di atas mereka dengan menduduki urutan 89 dunia, sedangkan Timnas Putri Indonesia (106).

Bek sekaligus kapten tim, Gea Yumanda, senang dengan hasil positif tersebut. Pemain berusia 19 tahun itu meminta doa dan dukungan agar skuad Merah-Putih bisa memenangkan pertandingan.

"Ya, senang karena bisa menyamakan kedudukan mencetak gol, terus jadi membalikkan keadaan lawan Nepal. Tetap dukung kita ya buat pertandingan nanti hari Sabtu," pinta Gea Yumanda.

Zahra Muzdalifah dkk. diyakini bakal mendapat perlawanan lebih sengit pada laga nanti. Sebab, Timnas Putri Chinese Taipei terkini menempati peringkat yang jauh lebih baik yakni posisi 42 FIFA.


Diplot sebagai Kapten

Pelatih Timnas Putri Indonesia, Akira Higashiyama, membawa 36 nama pada uji coba ini. Mereka terdiri dari pemain senior, U-20 dan U-17. Satu sosok yang menarik perhatian yakni Gea Yumanda.

Bek kelahiran Batam itu sebelumnya memperkuat Timnas Putri U-20. Diplot sebagai kapten tim senior, Gea mengaku tidak mudah tetapi tetap bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

"Berat sih, tapi bisa. Iya, semua juga senior pada support maupun senior-junior pada mendukung. Jadi kita bersatu," tegas Gea Yumanda.

"Saya senang di tim senior ini, saya tidak membeda-bedakan kakak senior ataupun junior karena kita satu tim. Di lapangan maupun luar lapangan saya berusaha kasih semangat yang baik buat tim," ucapnya.

Komentar

Kirim komentar
Galat kode pemeriksaan, silakan masukkan kembali
avatar

{{ nickname }}

{{ comment.created_at }}

{{ comment.content }}

IP: {{ comment.ip_addr }}
{{ comment.likes }}